YSK Pastikan Olahraga Pacuan Kuda di Sulut Akan Menarik Perhatian Nasional

oleh -923 Dilihat

MAESANEWS, MINAHASA – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Yulius Selvanus Komaling (YSK), menghadiri dan secara resmi membuka Lomba Pacuan Kuda New Year Cup 2026 di Gelanggang Pacuan Kuda Desa Pinaesaan, Kecamatan Tompaso Barat, Kabupaten Minahasa, Sabtu (03/01/2025).

Kehadirannya semakin menyemarakkan ajang yang disambut dengan antusias oleh masyarakat dan penggemar pacuan kuda.

Selama menyaksikan, Gubernur YSK terlihat sangat menikmati perlombaan yang mencakup berbagai kategori. Tak kurang menarik, kuda gacoannya dengan nomor urut 1 berhasil meraih juara. Sebagai apresiasi, ia memberikan hadiah pembinaan senilai Rp10 juta kepada jokinya.

Dalam kesempatan itu, YSK menyampaikan bahwa pemerintah provinsi telah melakukan perbaikan kualitas gelanggang pada tahun 2025. Ia menilai pelaksanaan lomba tahun ini sangat meriah dan menjadi awal yang positif untuk pengembangan olahraga pacuan kuda di Sulut.

“Semoga ini menjadi langkah awal yang baik bagi para penggemar berkuda. Kita berharap ke depan, peserta tidak hanya dari lokal, tapi juga dari daerah lain,” ucapnya.

Gubernur juga menyatakan bangganya karena ajang ini diikuti peserta dari luar Sulut, seperti Gorontalo dan Sulawesi Selatan.

“Potensi olahraga ini sangat besar di Sulut. Lapangan yang bagus, udara sejuk, serta tanah, air, dan rumput yang berkualitas membuat tempat ini cocok. Ke depan, kita akan mengembangkannya menjadi lebih baik,” pungkasnya.

Dirinya berharap Pacuan Kuda New Year Cup 2026 dapat menjadi agenda rutin dan ikon olahraga berkuda Sulut yang mampu menarik perhatian nasional.

(Gama)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.