Mor Bastiaan Nakodai Partai Demokrat Sulut

oleh -995 Dilihat

MAESANEWS, MANADO – Mor D Bastiaan (MDB) resmi ditunjuk Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), memimpin Partai Demokrat Sulawesi Utara, Kamis (02/10/2025). Mor akan didampingi Wakil Ketua DPD Demokrat sulut Oskar Manoppo (Bupati Boltim) dan Dr Harley Ai Mangindaan (Dr Aim).

Penunjukkan Mor ini untuk menggantikan Hilary B Lasut (HBL) yang berkonsentrasi di DPP Demokrat sebagai Kepala Badan Konstituen.

Dikatakan Ketua DPC Demokrat Manado, Nortje Vanbonne (NVB) bahwa pergantian pemimpin ini dikarenakan Hilary Lasut telah berkonsentrasi di DPP Demokrat dan berdasarkan aturan yang ada bahwa tidak bisa merangkap jabatan.

“Apalagi HBL baru-baru ini terpilih sebagai Ketua Pertina Pusat. Sehingga dengan kapasitasnya, sangat cocok berada di tingkat nasional,” ujar Nortje Vanbonne.

Diketahui, Mor merupakan politisi kawakan yang dikenal rendah hati dan simbol pemersatu Dia telah malang melintang mengabdi untuk warga Manado dan Sulawesi Utara. Dengan menjadi anggota DPRD Manado beberapa periode bahkan pimpinan DPRD. Mor juga pernah menjabat Wakil Wali Kota Manado.

Atas dasar itu menjadi signal kebangkitan Partai Demokrat. Dengan banyaknya kader Demokrat Sulut yang sekarang berkiprah di tingkat nasional, baik sebagai direksi atau komisaris BUMN dan anggota DPR RI.

Disamping itu, Sekretaris Demokrat Sulut Stendy S Rondonuwu (SSR) juga mengungkapkan bahwa, sosok Mor D Bastiaan dibutuhkan Partai Demokrat sebagai nakhoda baru yang bisa menjadi panutan bagi kader-kader Demokrat di Sulut.

“Ini juga sekaligus menegaskan dukungan penuh Partai Demokrat Sulut untuk Pak Prabowo Subianto menjadi Presiden RI dua periode, demi kebaikkan bangsa Indonesia,” sambung legislator Minahasa Utara ini.

Hal senada juga diungkapkan Wakil Ketua DPRD Sulut Royke Anter dan Ketua Fraksi Partai Demokrat Sulut Ronald Sampel. “Sosok MDB adalah sosok pemersatu dan teladan akan pemimpin yang baik dan bijaksana, selama ini mengabdi dengan tulus bagi partai dan rakyat, Beliau sudah puluhan tahun berkarya,” pungkas mereka.

(Gama)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.